Selasa, 12 Oktober 2010

10 Ledakan Terbesar Yang Pernah Tercatat Dalam Sejarah

10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah


Ledakan, apapun bentuknya merupakan sebuah bencana dalam sebuah kehidupan. Dalam kasus tertentu ledakan dapat menewaskan ribuan orang dan juga menimbulkan korban jiwa yang hidup sengsara. Di postingan kali ini akan menghadirkan 10 besar ledakan yang pernah tercatat dan diketahui oleh manusia. beberapa diantara nya terjadi di bumi dan terdokumentasi dengan baik secara visual maupun transkrip sejarah penelitian ilmuwan ilmuwan (ledakan prasejarah), dan sisanya adalah ledakan yang terjadi di luar bumi yang terekam oleh penelitian penelitian dari kajian tentang asal muasal alam dan tata semesta jagad raya ( big bang). Di sini urutan dimulai dari ledakan “terkecil” yang terjadi di bumi dan diakhiri dengan ledakan kejadian alam semesta di urutan nomer wahid. Oke selamat membaca dan semoga menambah khasanah pengetahuan teman teman semua nya. Let’s Start



10.The Texas City Disaster.

Kebakaran kapal kargo SS.Grandcamp pada saat merapat di texas tahun 1947, meledakkan 2.300 Ton Amonium nitrat yang merupakan suatu senyawa yang digunakan dalam pupuk dan bahan peledak tinggi. Ledakan bahkan menghempaskan dua pesawat yang sedang terbang dan memicu reaksi berantai meledakkan kilang minyak dan juga kapal kapal kargo lain di sekitarnya yang membawa 1.000 ton amonium nitrat. Bencana menewaskan sekitar 600 orang dan melukai sekitar 3.500, dan umumnya dianggap sebagai kecelakaan industri terburuk dalam sejarah AS.


10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Gambar ledakan texas

9. The Halifax Explosion .

Pada tahun 1917, sebuah kapal kargo Prancis yang sarat muatan bahan peledak untuk Perang Dunia I bertabrakan dengan sebuah kapal Belgia di pelabuhan Halifax, Kanada.Kapal Itu meledak dengan kekuatan lebih daripada ledakan bom buatan manusia ledakan sebelum itu, yaitu setara dengan sekitar 3 kiloton TNT. Ledakan membuat asap putih mengepul setinggi 20.000 kaki (6.100 meter) di atas kota dan memicu tsunami mencapai setinggi 60 kaki (18 meter). Selama hampir 1,2 mil (2 km) yang mengelilingi pusat ledakan, kehancuran total, dan sekitar 2.000 orang tewas dan 9.000 terluka. Hempasan pecahan kaca akibat ledakan yang menggema di kota kota sekitarnya telah membutakan ribuan orang, bahkan jangkar kapal terlempar berpuluh puluh kilo dari tempat awalnya.
10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah


Ledakan di Halifax yang menyebabkan banyak rumah hancur lebur rata dengan tanah



8. Ledakan Chernobyl,

Pada tahun 1986, sebuah reaktor nuklir di Chernobyl Ukraina (soviet) meledak. Itu adalah kecelakaan nuklir terburuk dalam sejarah. Ledakan, yang menghempaskan 2.000 ton tutup reaktor, mengirimkan 400 kali lebih tinggi efek radioaktif dari pada bom atom Hiroshima, mengkontaminasi lebih dari 77.000 mil persegi (200.000 km persegi) di Eropa. Kira-kira 600.000 orang yang terkena radiasi dosis tinggi, dan lebih dari 350.000 orang harus diungsikan dari daerah yang terkontaminasi. kebetulan ledakan ini juga pernah saya bahas di Blog saya ini.
10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Ledakan Chernobyl meninggalkan horor tersendiri sehingga wilayah itu sampai hari ini seperti kota mati


7. The Trinity Blast,

Bom atom pertama dalam sejarah, dijuluki “the gadget,” diledakkan di Situs Trinity dekat Alamogordo, NM, pada tahun 1945, meledak dengan kekuatan sekitar 20 kiloton TNT. Senjata nuklir kemudian berakhir pada era Perang Dunia II dan menggiring dalam dekade ketakutan penghancuran nuklir ( Hiroshima Nagasaki bombing). Para ilmuwan baru-baru ini menemukan bahwa warga sipil di New Mexico telah terdampak ribuan kali lebih tinggi akibat radiasi dari batas yang direkomendasikan.
10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Ledakan trinity blast



6. Ledakan Tunguska,

Ledakan misterius di dekat Podkamennaya Sungai Tunguska pada tahun 1908 yang membuat rata sekitar 500.000 hektar (2.000 kilometer persegi) hutan Siberia, daerah hampir ukuran kota Tokyo. Para ilmuwan berpendapat bahwa ledakan itu disebabkan oleh dampak kosmik dari sebuah asteroid atau komet mungkin 65 meter (20 meter) dengan diameter 185.000 metrik ton pada massa – lebih dari tujuh kali dari kapal Titanic. Ledakan yang dihasilkan bisa saja sekuat empat megaton TNT – atau 250 kali lebih kuat daripada bom atom dijatuhkan di Hiroshima.
10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Situs ledakan tunguska


5. Ledakan Mount Tambora,

Pada tahun 1815, Gunung Tambora di Indonesia meledak dengan kekuatan sekitar 1.000 megaton TNT, letusan gunung berapi terbesar yang tercatat dalam sejarah. Ledakan melempar keluar sekitar 140 miliar ton magma dan tidak hanya menewaskan lebih dari 71.000 orang di pulau Sumbawa dan Lombok di dekatnya, tetapi abu itu dikabarkan menciptakan perubahan iklim global. Tahun berikutnya, 1816, menjadi dikenal sebagai Tahun tanpa musim panas, salju jatuh pada bulan Juni di Albany, NY, sungai es terlihat pada bulan Juli di Pennsylvania, dan ratusan ribu orang meninggal karena kelaparan di seluruh dunia
10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Gambar sebuah berita yang menggambarkan dahsyatnya ledakan tambora

4.The K-T Extinction Impact Event,


Berakhirnya era Dinosaurus, diakhiri dengan bencana yang diperkirakan terjadi 65 juta tahun yang lalu dan membunuh kira-kira setengah dari semua spesies di planet ini. Meskipun penelitian menunjukkan planet ini di ambang krisis lingkungan sebelum Cretaceous-Tersier atau kepunahan KT , Menurut beberapa peneliti kemungkinan situs Tumbukkan kosmik menimbulkan kawah selebar 110 mil atau 180 Km Chicxulub, wilayah bagian Meksiko.
10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Gambar illustrasi pada saat berakhirnya era dinosaurus

3. Comet Shoemaker-Levy 9.

Komet Shoemaker-Levy 9 dengan Jupiter bertabrakan secara spektakuler pada tahun 1994. Planet raksasa merobek tarikan gravitasi komet menjadi fragmen-fragmen terpisah hingga menjadi 1,8 mil (3 km) lebarnya, dan dan comet tersebut bergerak menghantam pada kecepatan 37 mil (60 km) per detik. Tabrakan terbesar itu menciptakan sebuah bola api yang naik sekitar 1.800 mil (3.000 km) di atas cloudtops Jovian dan membuat kegelapan total di lebih dari 7.460 mil (12.000 km) ukuran Bumi – dan diperkirakan memiliki daya ledak dengan kekuatan 6.000 gigatons TNT.
10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Gambar illustrasi tumbukan antara meteor levy dan Jupiter

2. Shadow-casting Supernova,

Supernova adalah gugusan bintang-bintang yang sering meledak, dan menimbulkan cahaya terang dari semua galaksi yang ada. Supernova paling terang yang tercatat dalam sejarah itu terlihat di konstelasi Lupus (istilah latin untuk serigala) pada musim semi 1006. Ledakan emas yang luar biasa yang sekarang dikenal sebagai SN 1006 berlangsung kira-kira 7.100 tahun cahaya, sangat terang hingga cukup untuk membava dan menulis pada malam hari bahkan tetap terlihat selama berbulan bulan pada waktu siang hari.
10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Supernova Blast 1. The Farthest Recorded Explosion,


Pancaran sinar gamma adalah paling kuat yang pernah diketahui di alam semesta. Sinar yang memancar dari area yang sangat jauh namun terlihat, adalah GRB 090423, menjangkau “dunia” kita dari kejauhan 13 Milyar tahun cahaya ! dari bumi. Ledakan tersebut, yang hanya terekam kurang dari 1 detik, melepaskan energy lebih dari 100 kali energy yang dilepaskan oleh matahari selama 10 M. Dan teori menyatakan dari ledakan Big Bang inilah tata surya dan alam semesta ini tercipta.




10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
gambar runtut proses terjadinya semesta lewat big bang


Itulah 10 list ledakan ledakan yang pernah tercatat, ada dua ledakan besar yang pada awalnya saya fikir masuk list ternyata tidak, yaitu Letusan krakatoa (gunung krakatau) dan bom atom Hiroshima. bisa dibayangkan kalau ledakan diatas sangat hebat dan dahsyat. jika mengacu pada korban jiwa, maka memang Hiroshima Nagasaki memakan korban jiwa lebih besar karena di jatuhkan tepat diatas pemukiman padat penduduk. Ledakan dahsyat juga pernah di uji coba kan dalam sebuah eksperimen seperti operasi Upshot-Knothole


10 Ledakan terbesar yang pernah tercatat dalam sejarah
Dilakukan di Nevada Proving Ground antara Maret 17 and Juni 4, 1953, mengetes bom jenis beru yang menggunakan teori fission dan fusion. Rumah dalam gambar terletak 3500 kaki dari pusat ledakan, kameranya sendiri dilindungi lapisan setebah 2 inchi, hanya butuh 2,6 detik saja dari awal bom tersebut meldak sampai ledakannya menghancurkan rumah tersebut


sumber: http://fadlyunik96.blogspot.com/2010/03/10-ledakan-terbesar-yang-pernah.html

Minggu, 10 Oktober 2010

Lima Makhluk Bumi yang Mungkin Bisa Hidup di Luar Angkasa

Selalu ada pertanyaan di dalam benak kita semua: "Apakah ada makhluk hidup yang bisa tinggal dan bertahan di planet lain?" Jika kita berbicara soal manusia, mungkin tidak. Tetapi, mungkin lima makhluk bumi di bawah ini bisa.







Untuk bertahan hidup, manusia selalu membutuhkan unsur-unsur pendukung kehidupan seperti oksigen. Namun beberapa makhluk hidup yang ada di bumi ini ternyata memiliki karakteristik yang cukup unik dan karakteristik ini memungkinkan mereka untuk hidup pada kondisi ekstrim di luar angkasa.




Sekarang, mari kita lihat lima makhluk super berikut ini:



Cacing yang hidup di es Metana



Saya tahu, melihat foto di atas, kalian mungkin akan teringat dengan salah satu makhluk dalam film alien. Namun, makhluk yang terlihat cukup mengerikan di atas sebenarnya adalah makhluk bumi. Ya, ia diam di antara kita.



Makhluk itu sesungguhnya adalah seekor cacing yang hidup di lempengan es Metana yang terdorong ke permukaan dari dasar laut di dekat pantai Mexico.




Es Metana adalah sebuah gas hidrat yang terbentuk secara alami pada tekanan tinggi dan temperatur rendah di dasar laut yang dalam.



Menurut para ahli dari Pennsylvania State University, penemuan cacing ini telah membangkitkan berbagai spekulasi mengenai kehidupan di luar angkasa.



Erin McMullin, salah satu peneliti yang turut menemukan cacing tersebut berkata:





"Sangat menyenangkan ketika kita sibuk berspekulasi mengenai kehidupan di planet lain, kita malah terus menemukan bentuk kehidupan baru yang sepertinya bukan berasal dari bumi."
Lalu, jika kita memberikan sebuah tempat baru baginya di angkasa luar, dimanakah tempat yang cocok baginya?




Jawabannya adalah di Titan, salah satu bulan Saturnus.



Di Titan, terdapat lautan Methana yang berlapis-lapis. Jika kita menaruh cacing ini di Titan, ada kemungkinan ia dapat bertahan hidup dengan mendiami lapisan es tersebut.



Makhluk yang bisa hidup di ruang hampa






Setelah melihat foto di atas, saya yakin, kebanyakan dari kalian akan segera teringat dengan beruang. Tidak salah juga. Tapi, makhluk lucu ini bukan seekor beruang. Ia bernama Tardigrade. Karena kemiripannya dengan beruang, ia juga sering disebut dengan nama Beruang air.




Berbeda dengan beruang darat yang bertubuh besar, makhluk ini hanya memiliki panjang sekitar setengah milimeter. Ini membuatnya tidak terlihat oleh mata telanjang.



Tetapi, jangan menilainya hanya dari ukurannya. Makhluk mikro ini termasuk salah satu makhluk hidup yang paling tangguh di Bumi.








Mereka dapat bertahan 1000x lipat terhadap radiasi dibandingkan binatang lain dan juga manusia, bahkan mereka bisa hidup pada suhu minus 272 derajat celcius dan juga suhu sepanas 151 derajat celcius. bukan hanya itu, bahkan binatang ini bisa bertahan lama tanpa air, dan juga sanggup hidup di ruangan hampa udara selama 10 hari.



Ia memiliki satu kekuatan super.



Ia bisa masuk ke dalam kondisi diam sempurna yang disebut TUN. Dalam kondisi ini, makhluk ini bisa bertahan terhadap fluktuasi temperatur, bahkan yang paling ekstrim sekalipun.




Pada tahun 2008, beberapa ekor Tardigrade ikut dikirim ke luar angkasa dan terbukti kalau mereka bahkan bisa bertahan di dalam ruang hampa udara.



Jadi, jika kita melepasnya ke ruang angkasa, ada kemungkinan kalau makhluk ini bisa mengarunginya hingga menemukan tempat berdiam yang cocok baginya.



Cacing raksasa pemakan belerang

Makhluk ini hidup di tepi gunung api super panas jauh di dasar lautan. Dan ia memakan belerang yang dibawa oleh bakteri lokal.





Cacing raksasa ini bisa bertumbuh hingga sepanjang 2,1 meter dan bisa hidup 5 mil di bawah permukaan laut dalam kondisi tekanan yang ekstrim. Tubuh mereka didominasi warna merah. Ini karena banyaknya nadi yang berisi darah di dalamnya.



Yang menarik dari cacing ini adalah kemampuannya bertahan terhadap panas yang ekstrim dan masih tetap bisa menerima kebutuhan hidup yang cukup.




Dimanakah tempat yang cocok baginya di luar angkasa?



Makhluk ini mungkin bisa hidup di Venus dimana terdapat sumber belerang yang luar biasa banyak.



Mikroba Antartika pemakan besi

Darah mengalir deras di Antartika. Apakah ada pembantaian hewan besar-besaran sedang berlangsung?



Tidak! Unsur berwarna merah itu ternyata mikroba yang berdiam di dalam kumpulan air yang terjebak di bawah lapisan es.


Menurut majalah Nature:






"Cairan ini telah terjebak di dalam glasier selama paling tidak 1,5 juta tahun lamanya. Di dalamnya, paling tidak terdapat 30 jenis bakteri yang masing-masingnya memiliki pergerakan kimia yang unik."
Menurut salah satu peneliti bernama Mikucki, mikroba ini menggunakan sulfat sebagai katalis dalam sebuah rantai reaksi yang kompleks dimana penerima elektron akhirnya adalah besi.





"Ini adalah contoh bagaimana sebuah ekosistem berhasil bertahan walaupun tertutupi oleh kegelapan dan es yang tebal."



"Life Finds a Way."
Dengan karakteristik ini, maka mikroba ini mungkin dapat hidup di Europa, salah satu bulan Jupiter yang memiliki lautan yang kaya akan zat besi di bawah lapisan esnya yang tebal.



Bakteri yang mampu bertahan dari radiasi



D. Radiodurans adalah nama bakteri ini. Ia mampu bertahan dalam dosis radiasi yang seribu kali lebih kuat dibanding dosis yang dapat diterima manusia.





Kemampuan ini didapatkannya karena sistem pemulihan DNAnya yang unik.



Manusia yang menerima radiasi umumnya meninggal karena partikel radioaktif tersebut menghancurkan DNAnya. Akibatnya sistem regulasi di tubuh pun terhenti.



Namun bakteri ini secara menakjubkan mampu menyusun kembali DNA nya yang telah hancur.




Salah satu masalah yang dihadapi ketika manusia mencoba untuk hidup di bulan atau Mars adalah adanya radiasi yang cukup mematikan. Jika bakteri ini dilepas di angkasa, maka radiasi yang ada di sana tidak akan mampu mempengaruhi tubuhnya.



Jadi, jika suatu hari kita menjelajahi angkasa luar dan planet-planetnya, jangan heran kalau suatu hari kita bisa menemukan makhluk seperti ini di sana. Mungkin saja.




Sumber : enigma

Keajaiban alam yang membuat waktu berputur balik

Keajaiban yang diciptakan alam dengan jelas dan pasti memberitahu kita, bahwa pada abad ke-20 yang baru saja berlalu, secara membingungkan terjadilah sesuatu yang tak habis dimengerti yaitu waktu berputar kembali.

secara teori, bahwa waktu berputar kembali, dan kembali ke masa lalu bukan tidak memungkinkan. Menurut teori Einstein, waktu dan ruang dapat mengalami perubahan dalam kecepatan cahaya.

Jadi, seandainya suatu benda terbang dengan kecepatan 300000 km/detik, maka ruang bisa di perpendek, dan waktu bisa diperlambat.

Pada awal tahun 1994 silam, sebuah pesawat sipil Italia terbang di angkasa pantai Afrika. Tiba-tiba, pesawat lenyap dari layar radar di ruang kontrol.

Di saat petugas bandara di landa kecemasan, pesawat sipil itu muncul lagi di ruang udara semula, dan radar dapat melacak kembali sinyal pesawat tersebut.

Terakhir, pesawat sipil ini berhasil mendarat dengan mulus di bandara wilayah Italia. Namun, awak pesawat dan 315 penumpangnya sama sekali tidak tahu bahwa mereka pernah “lenyap.

Dengan perasaan bingung kapten pilot berkata : “Pesawat kami tampak stabil setelah lepas landas dari Manila, dan tidak terjadi insiden apapun, namun, di luar dugaan petugas di ruang kontrol melaporkan kehilangan jejak pesawat, memang agak tidak normal.

Tetapi, kenyataannnya tidak dapat dibantah : ketika tiba di bandara, jam setiap penumpang terlambat 20 menit. Meskipun jarang tapi ada kejadian yang serupa.

Menurut catatan arsip, pada 1970 silam juga pernah terjadi peristiwa serupa. Kala itu, sebuah pesawat penumpang jet 727 juga tanpa sebab yang jelas “hilang selama 10 menit dalam penerbangannya ke bandara Internasional Miami, AS.

10 menit kemudian, pesawat tersebut muncul lagi di tempat semula, selanjutnya, pesawat tersebut tiba dengan selamat di tempat tujuan.

Seluruh penumpang di dalam pesawat tersebut tidak tahu apa yang telah terjadi, dan alasan yang akhirnya membuat mereka percaya adalah karena jam mereka masing-masing terlambat 10 menit.

Atas fenomena ini, menurut para ahli satu-satunya penjelasan adalah : “dalam sesaat “kehilangan itu, waktu “berhenti tidak bergerak, atau dengan kata lain waktu berputar kembali.

Uang Perak Modern Masuk ke Kuil

Tepat ketika pesawat penumpang Italia mengalami bahaya di udara pada tahun yang sama, dilaporkan bahwa kembali terjadi keajaiban waktu berputar kembali 4000 tahun di Mesir:

Sekeping uang perak modern yang belum di edarkan, terpendam di dasar sebuah Kuil Dewa Matahari.

Kala itu, sebuah tim arkeologi yang dibentuk oleh arkeolog Perancis, tiba di daerah aktivitas pertama manusia di tepi Sungai Nil untuk riset ilmiah.

Di sana mereka menemukan sebuah Kuil Dewa Matahari, dan hingga kini sudah 4000 tahun sejarahnya. Karena tak pernah dikunjungi manusia, kuil itu sudah lama runtuh, yang tersisa hanya puing-puing reruntuhan, sehingga tampak sunyi dan rongsok.

Ketika arkeolog menggali reruntuhan tersebut, di bawah sebuah tonggak batu kuno, mereka menemukan sekeping uang perak terkubur di bawah tanah.

Namun anehnya, itu bukan uang perak Mesir kuno, melainkan sekeping uang perak Amerika ; yang lebih mengherankan lagi, itu bukan uang perak kuno Amerika, tapi sekeping uang perak zaman sekarang.

Namun, yang tak habis dimengerti adalah : itu adalah uang perak dengan nilai nominal 25 sen dollar AS yang telah di cetak dan belum diedarkan yang masih “tertinggal di kas negara Amerika, yang rencananya baru akan diedarkan pada tahun 1997.

Mengapa uang perak AS zaman sekarang bisa “berada di dalam kuil Mesir kuno pada 4000 tahun silam ? Para ilmuwan benar-benar bingung dibuatnya.

Laporan Sangat Rahasia NATO

Andaikata, karena perputaran waktu dan kembali ke masa lalu seperti tersebut di atas hanya kejadian yang kebetulan dan tidaklah aneh, bahkan diragukan.

Namun anehnya, seorang fisikawan juga membeberkan laporan sangat rahasia dari NATO, dan fakta yang di lukiskan dalam laporan tersebut, juga mengherankan : pada 1982 silam, dalam suatu latihan terbang dari Eropa Timur, tiba-tiba dalam medan penglihatan seorang pilot NATO muncul ratusan ekor dinosaurus, di luar dugaan pesawat itu tiba di daratan Afrika zaman prasejarah.

Dalam suatu penerbangan, seorang pilot juga “kesasar dalam Perang Jerman semasa Perang Dunia ke-2. Pilot tentara Sekutu dan pesawat tempur Jerman melihat-nya, dan hanya dalam waktu satu menit kemudian, ia kembali lagi ke realita.


Apakah Waktu Bisa Berputar Kembali?

Secara realitas, kecerdasan manusia masih belum cukup membendung berlalunya waktu ; secara teori, bahwa waktu berputar kembali, dan kembali ke masa lalu bukan tidak memungkinkan.

Menurut teori Einstein, waktu dan ruang dapat mengalami perubahan dalam kecepatan cahaya.

Jadi, seandainya suatu benda terbang dengan kecepatan 300 ribu km/detik, maka ruang bisa di perpendek, dan waktu bisa di perlambat.

Setelah seorang fisikawan dari California of University mengkalkulasi hal terkait menuturkan ; manusia perlu waktu 200 ribu tahun untuk bisa tiba di Andromeda dari bumi, sedangkan di atas kapal dengan kecepatan cahaya hanya perlu 20 tahun.

Namun, apakah hal yang indah ini benar-benar bisa terjadi ? Jawabannya pasti.

Sebab para ilmuwan sudah menemukan partikel gaib yang terdapat di alam semesta yang bahkan jauh lebih cepat dibanding dengan kecepatan cahaya, dalam penelitiannya para ilmuwan mendapati : ketika pesawat antariksa melewati gravitasi, gaya tarik medan gravitasi diubah menjadi tenaga pendorong, maka dalam waktu itu, pesawat antariksa bisa terbang dengan kecepatan cahaya bahkan dengan kecepatan cahaya ultra.

Para ahli dari Badan Antariksa Nasional Amerika telah membentuk “teori resonansi medan waktu , teori ini dibentuk berdasarkan “teori medan kesatuan Einstein dan fisikawan asal Jerman sebagai dasar teori.

Intinya adalah : dengan bantuan elastisitas perkembangan bersama elektromagnet, gravitasi, kecepatan cahaya dan ruang, sesaat melintasi ruang antarbintang.

Sampai saat itu, waktu berputar kembali tidak lagi merupakan sebuah misteri yang ditunggu pemecahannya. Terbetik berita, bahwa apabila kecepatan melampaui kecepatan cahaya, maka waktu akan berputar kembali.

Binatang-Binatang Yang Sulit Untuk Dibunuh

Tuhan menciptakan makhluk hidup bermacam-macam, Salah satunya adalah Hewan atau binatang. Secara umum, makhluk hidup mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:

  1. Bernapas
  2. Bergerak
  3. Makan
  4. Peka Terhadap Rangsangan
  5. Tumbuh dan Berkembang
  6. Reproduksi
  7. Adaptasi
  8. Memerlukan Suhu Tertentu
  9. Mengeluarkan Zat Sisa

Makhluk hidup tak akan hidup untuk selamanya, ini berarti bahwa mereka suatu saat akan mengalami kematian. Begitu juga binatang. Kebanyakan binatang mati adalah karena dibunuh. Tahukah anda bahwa ada binatang-binatang yang sulit untuk dibunuh? Penasaran bukan? Yuk kita cari tahu…

Berikut ini binatang-binatang yang sulit untuk dibunuh. Ada 5 binatang yang dianggap sulit untuk dibunuh. Kita mulai dari posisi ke-5.

5. East African Giant Snail

East african giant snail mirip dengan sepupu-sepupunya. Namun bisa tumbuh sampai 8 inci.

Penghuni afrika timur sudah mencoba berbagai hal untuk membunuh binatang satu ini. Pestisida, racun, bahkan flamethrower. Tapi, makhluk ini masih tidak bisa dibunuh.

4. Water Bears


Water bears adalah binatang air yg mikroskopik.

Water bear sangat susah dibunuh, mereka bahkan tidak bisa dibekukan; mereka bs tahan di kedinginan -273 celcius. Mereka juga bs tahan bom nuklir. Mereka bisa kembali ke bentuk kering dan saat di bentuk ini mereka kebal terhadap radiasi. Mereka juga kebal terhadap nitrogen cair dan asam mineral.

Salah satunya cara membunuh water bear adalah mengirimnya ke luar angkasa, dan walaupun begitu mereka masih bisa hidup 10 hari!

3. Tree Weta

Tree weta adalah binatang yg serem banget boss…

Di darah mereka ada protein spesial yg membuat air tidak bisa dibekukan, berarti walaupun tree weta dibekukan, darah mereka masih bisa mengalir saat mereka bangun.


Otak dan hati mereka juga tidak berfungsi saat mereka beku..namun mereka bisa kembali berfungsi saat cair.

Jadi mereka bisa mati, lalu hidup lagi! Kayak zombie, hehehe…

2. Lungfish

Lungfish adalah salah satu spesies binatang air tertua

Mereka bisa hidup walaupun tidak ada air atau udara selama 6 bulan. Mereka bisa hidup kembali setelah diberi sedikit air

1. Immortal Jellyfish

Immortal berarti abadi dan ubur-ubur satu ini memang abadi alias nggak bisa mati!


Ubur-ubur ini lahir dan berkembang seperti biasa. Namun hidup mereka tidak berakhir. Mereka akan kembali ke bentuk polyp (bayi ubur-ubur) dan hidupnya mulai lagi dari awal.

Hm, sungguh mengerikan dan luar biasa.

Selasa, 05 Oktober 2010

Akibat jika Iblis Membentangkan Sajadah

Siang menjelang dzuhur. Salah satu Iblis ada di Masjid. Kebetulan hari itu Jum'at, saat berkumpulnya orang. Iblis sudah ada dalam Masjid. Ia tampak begitu khusyuk. Orang mulai berdatangan. Iblis menjelma menjadi ratusan bentuk & masuk dari segala penjuru, lewat jendela, pintu, ventilasi, atau masuk lewat lubang pembuangan air.

Pada setiap orang, Iblis juga masuk lewat telinga, ke dalam syaraf mata, ke dalam urat nadi, lalu menggerakkan denyut jantung setiap para jamaah yang hadir. Iblis juga menempel di setiap sajadah. “ Hai, Blis! “ , panggil Kiai, ketika baru masuk ke Masjid itu. Iblis merasa terusik : “ Kau kerjakan saja tugasmu, Kiai. Tidak perlu kau larang-larang saya. Ini hak saya untuk menganggu setiap orang dalam Masjid ini! “ , jawab Iblis ketus.

“ Ini rumah Tuhan, Blis! Tempat yang suci, Kalau kau mau ganggu, kau bisa diluar nanti! “ , Kiai mencoba mengusir.
“ Kiai, hari ini, adalah hari uji coba sistem baru “ . Kiai tercenung.
“ Saya sedang menerapkan cara baru, untuk menjerat kaummu “ .
“ Dengan apa? “
“ Dengan sajadah! “
“ Apa yang bisa kau lakukan dengan sajadah, Blis? “
“ Pertama, saya akan masuk ke setiap pemilik saham industri sajadah. Mereka akan saya jebak dengan mimpi untung besar. Sehingga, mereka akan tega memeras buruh untuk bekerja dengan upah di bawah UMR, demi keuntungan besar! “
“ Ah, itu kan memang cara lama yang sering kau pakai. Tidak ada yang baru,Blis? “
“ Bukan itu saja Kiai... “
“ Lalu? “
“ Saya juga akan masuk pada setiap desainer sajadah. Saya akan menumbuhkan gagasan, agar para desainer itu membuat sajadah yang lebar-lebar “
“ Untuk apa? “
“ Supaya, saya lebih berpeluang untuk menanamkan rasa egois di setiap kaum yang Kau pimpin, Kiai! Selain itu, Saya akan lebih leluasa, masuk dalam barisan sholat. Dengan sajadah yang lebar maka barisan shaf akan renggang. Dan saya ada dalam kerenganggan itu. Di situ Saya bisa ikut membentangkan sajadah “ .

Dialog Iblis dan Kiai sesaat terputus. Dua orang datang, dan keduanya membentangkan sajadah. Keduanya berdampingan. Salah satunya, memiliki sajadah yang lebar. Sementara, satu lagi, sajadahnya lebih kecil.

Orang yang punya sajadah lebar seenaknya saja membentangkan sajadahnya, tanpa melihat kanan-kirinya. Sementara, orang yang punya sajadah lebih kecil, tidak enak hati jika harus mendesak jamaah lain yang sudah lebih dulu datang. Tanpa berpikir panjang, pemilik sajadah kecil membentangkan saja sajadahnya, sehingga sebagian sajadah yang lebar tertutupi sepertiganya.

Keduanya masih melakukan sholat sunnah.

“ Nah, lihat itu Kiai! “ , Iblis memulai dialog lagi.
“ Yang mana? “
“ Ada dua orang yang sedang sholat sunnah itu. Mereka punya sajadah yang berbeda ukuran. Lihat sekarang, aku akan masuk diantara mereka “ .

Iblis lenyap. Ia sudah masuk ke dalam barisan shaf.

Kiai hanya memperhatikan kedua orang yang sedang melakukan sholat sunah. Kiai akan melihat kebenaran rencana yang dikatakan Iblis sebelumnya. Pemilik sajadah lebar, rukuk. Kemudian sujud. Tetapi, sembari bangun dari sujud, ia membuka sajadahya yang tertumpuk, lalu meletakkan sajadahnya di atas sajadah yang kecil. Hingga sajadah yang kecil kembali berada di bawahnya. Ia kemudian berdiri. Sementara, pemilik sajadah yang lebih kecil, melakukan hal serupa. Ia juga membuka sajadahnya, karena sajadahnya ditumpuk oleh sajadah yang lebar. Itu berjalan sampai akhir sholat.

Bahkan, pada saat sholat wajib juga, kejadian-kejadian itu beberapa kali terihat di beberapa masjid. Orang lebih memilih menjadi di atas, ketimbang menerima di bawah. Di atas sajadah, orang sudah berebut kekuasaan atas lainnya. Siapa yang memiliki sajadah lebar, maka, ia akan meletakkan sajadahnya diatas sajadah yang kecil. Sajadah sudah dijadikan Iblis sebagai pembedaan kelas.

Pemilik sajadah lebar, diindentikan sebagai para pemilik kekayaan, yang setiap saat harus lebih di atas dari pada yang lain. Dan pemilik sajadah kecil, adalah kelas bawah yang setiap saat akan selalu menjadi sub-ordinat dari orang yang berkuasa.

Di atas sajadah, Iblis telah mengajari orang supaya selalu menguasai orang lain. “ Astaghfirullahal adziiiim “ , ujar sang Kiai pelan.


sumber: milis motivasi islami

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...